WORKSHOP REVIEW RENCANA STRATEGIS UIN SALATIGA TAHUN 2020-2024 DAN REVIEW KURIKULUM

Acara workshop review renstra UIN Salatiga 2020-2024 dilaksanakan di hotel Alana Solo pada tanggal 7-9 Desember 2022 dengan mendatangkan Dra. Ida Nur Qosim, M.PdI dari Kemenag Pusat di Biro Kelembagaan. Acara dibuka oleh Rektor UIN Salatiga, Prof. Dr. Zakiyuddin, M.Ag. pada hari Selasa, 7 Desember 2022. Adapun agenda review oleh Kemenag dari Kemenag dilangsungkan pada hari Rabu, 8 Desember 2022. Ibu Ida menjelaskan tentang dasar hukum Renstra antara lain: (1) Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, (2) Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah, (3) Peraturan Menteri Agama Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Agama Tahun 2020-2024, (4) Keputusan Menteri Agama No 1052 tahun 2019 tentang Pedoman Penyusunan Renstra Satker pada Kemenag tahun 2020 – 2024, (5) Keputusan Menteri Agama Nomor 94 Tahun 2021 Keputusan Menteri Agama tentang Pedoman Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Pada Kementerian Agama Agama, (6) Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Nomor 32 Tahun 2021 tentang Penambahan Komitmen Dalam Format Perjanjian Kinerja pada Satuan Kerja Di Lingkungan Kementerian Agama. Dilanjuutkan arahan tentang arah kebijakan dan strategi seperti KP 1. Penguatan cara pandang beragama jalan tengah, roadmap kita tahun 2023; seluruh ASN harus sdh pelatihan moderasi beragama. KP 2. Penguatan harmoni dan kerukunan beragama. Lalu, tujuan penyusunan Perkin untuk mewujudkan komitmen antara penerima dan pemberi amanah untuk meningkatkan integritas, akuntabilitas,  transparasi, dan kinerja aparatur, menciptakan tolok ukur kinerja sebagai dasar evaluasi kinerja aparatur, menilai keberhasilan/ kegagalan pencapaian tujuan dan sasaran organisasi serta menjadi dasar pemberian  penghargaan dan sanksi, menjadi dasar bagi pemberi amanah untuk melakukan monitoring, evaluasi, dan supervisi atas  perkembangan/ kemajuan kinerja penerima amanah, penetapan sasaran kinerja pegawai. Adapun kegiatan workshop ini ditutup oleh ketua LPM, Prof. Dr. Adang Kuswaya pada hari Jumat, 9 Desember 2022 dengan menyajikan hasil review draf renstra UIN Salatiga 2020-2024 dan kurikulum.